Ringkot, 19 Feb 2023
Pdt. Akilla Misri
(Kebon Sari)
Carilah Tuhan, Kamu akan Berhasil
2 Taw 26 : 1, 3, 4, 5
Uzia anak Amazia ibunya Yekolya dinobatkan sebagai raja saat berumur 16 tahun. Dan memerintah Yehuda selama 52 tahun.
Di usia yang sangat masih muda tentu bukanlah hal yg mudah. Yehuda merupakan kerajaan yang sangat besar, musuh yang sangat besar adalah Fistin. Namun Allah menyediakan banyak hal yg dibutuhkan untuk memerintah. Karena Uzia diberikan kemampuan untuk mengatur kerajaan. Tak lain dia didampingi ileh seorang imam besar Zakharia yang mengajarinya untuk hidup sesuai ketetapan Allah. Di bawah didikan Zakharia, Dia melakukan apa yang benar di mata Tuhan (ayat 4) ~ ini merupakan keberhasilan pendidikan seorang imam.
Hidup benar di hadapan Tuhan memberikan dampak pembelaan dan pengistimewaan dari Allah, seperti yang dialami Nuh (Kejadian 1 : 7 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada Nuh: "Masuklah ke dalam bahtera itu, engkau dan seisi rumahmu, sebab engkaulah yang Kulihat benar di hadapan-Ku di antara orang zaman ini.)
Melakukan yang benar di mata Tuhan artinya mengerjakan apapun yg diutus oleh Allah tidak ditambahi ataupun dikurangi.
(Ay 5) Ia mencari Allah selama hidup Zakharia, yang mengajarnya supaya takut akan Allah. Dan selama ia mencari TUHAN, Allah membuat segala usahanya berhasil.
Melakukan yang benar artinya hidup takut kepada Allah. Selama Uzia mencari Allaj maka segala usahanya berhasil
Cara mencari Allah :
Mencari Tuhan itu membawa dan mengarahkan hati kota dengan segala kerendahan hati berdoa dan bertobat. Selain itu setia melakukan Firman Tuhan.
Persyaratan keberhasilan :
- Melakukan hal yang benar di mata Tuhan
- Hidup dalam kerendahan hati, taat, dan patuh kepada Firman Allah
- Selalu hidup dalam pertobatan. Bertobat : perubahan sikap hidup dan sikap hati
Ciri orang yang berhasil mencari Tuhan adalah
(1) Hatinya taat dan tidak sombong,
(2) selalu hidup dalam pertobatan (memiliki hidup yang berbalik arah ke yang benar) - perubahan sikap hati
4 komentar:
Amien, Halleluyaππππ
Puji Tuhan terimakasih sudah memgunjungi blog ini
Trimakasih Bu Riris ππ
Sama2
Posting Komentar