Ini aku mencopy beberapa kalimat indah, yang penuh harapan :
Kamu diuji dengan banyak perubahan, janji yang tertunda, masalah-masalah yang mustahil, doa yang tidak terjawab, kritik yang tidak layak kamu terima, dan bahkan tragedi yang tak masuk akal.
TUHAN menguji imanmu dari masalah, menguji pengharapanmu dengan bagaimana kamu menangani harta milik, dan menguji kasihmu melalui orang lain.
Jika TUHAN mengizinkan aku mengalami masa PACEKLIK, maka aku yakin DIA sedang bersiap untuk membawaku ke masa PANEN RAYA
Jika TUHAN membiarkanku berada dalam masalah, maka aku yakin DIA sedang membuka diriNYA untuk menjadi jalan keluar. Sehingga masalah membuat kita semakin mengenalNYA.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar